Raih 14 Piala LTPM 2025, Kepala MIN 2 Kota Padang Ucapkan Terima Kasih untuk Seluruh Dukungan
Padang, humas — Kepala MIN 2 Kota Padang, Ibu Fatmawati, M.Pd, menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh warga madrasah atas dukungan dan partisipasi dalam keberhasilan MIN 2 Kota Padang meraih Juara Umum Lomba Tingkat Pramuka Madrasah (LTPM) Kota Padang Tahun 2025.
Apresiasi tersebut disampaikan Ibu Fatmawati saat menjadi pembina upacara bendera pada Senin (27/10/2025) di halaman madrasah. Dalam amanatnya, beliau menegaskan bahwa capaian juara umum bukanlah sesuatu yang terjadi secara kebetulan, melainkan hasil dari semangat, kerja keras, dan latihan sungguh-sungguh yang dilakukan oleh peserta didik, pembina, dan seluruh guru pembimbing.
“Kemenangan ini adalah hasil dari kebersamaan dan ketekunan. Tidak ada yang instan, semuanya diraih dengan usaha yang maksimal. Saya sangat bangga dengan anak-anak dan guru pembina yang telah menunjukkan semangat juang luar biasa,” ujar beliau di hadapan seluruh peserta upacara.
Usai upacara, kegiatan dilanjutkan dengan briefing singkat di ruang guru, di mana Kepala Madrasah menyampaikan terima kasih atas dukungan moril dan materiil dari seluruh wali murid, peserta didik, dan dewan guru yang turut menyukseskan kegiatan tersebut. “Dukungan dari orang tua, semangat anak-anak, dan kerja keras para guru menjadi kekuatan besar yang membawa madrasah ini meraih prestasi luar biasa. Semua patut berbangga, karena juara umum ini adalah hasil kerja bersama,” tambahnya.
Beliau juga berharap agar 14 piala yang berhasil diraih dalam ajang LTPM 2025 menjadi sumber inspirasi dan motivasi bagi seluruh peserta didik lainnya untuk terus berprestasi dan menjaga nama baik madrasah.
Capaian ini semakin menegaskan posisi MIN 2 Kota Padang sebagai madrasah berprestasi, berkarakter, dan bersemangat juang tinggi, yang selalu siap menjadi teladan dalam bidang akademik maupun non-akademik di lingkungan Kementerian Agama Kota Padang.
RFD
Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
MIN 2 Kota Padang Tambah Deretan Prestasi di Ajang HAB Kemenag RI ke-80, Raih Juara Solo Song dan Cerdas Cermat Tingkat SD/MI se-Kota Padang
PAdang 21/11 - MIN 2 Kota Padang kembali memperkuat posisinya sebagai madrasah berprestasi dengan mencatat kemenangan baru pada rangkaian lomba Hari Amal Bakti (HAB) Kementerian Agama R
Siaga Sejak Dini, MIN 2 Kota Padang Gelar Simulasi Gempa Bumi dengan Antusias
Padang – Dalam rangka meningkatkan kesiapsiagaan terhadap potensi bencana alam, MIN 2 Kota Padang melaksanakan kegiatan Simulasi Evakuasi Mandiri Bencana Gempa Bumi, Rabu (5/11/20
MIN 2 Kota Padang Sapu Bersih LTPM 2025, Boyong 14 Piala dan Raih Juara Umum
Padang, 26 Oktober 2025 — Prestasi gemilang kembali ditorehkan oleh MIN 2 Kota Padang dalam ajang Lomba Tingkat Pramuka Madrasah (LTPM) Kota Padang Tahun 2025. Dalam kegiatan yang
Apresiasi atas Pengabdian: Ibu Fatmawati Terima Tanda Penghargaan Orang Dewasa (TPOD) dari Kwarcab Pramuka Kota Padang
Padang, Humas — Kepala MIN 2 Kota Padang, Ibu Fatmawati, M.Pd, menerima Tanda Penghargaan Orang Dewasa (TPOD) dari Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kota Padang. Penghargaa
Pancasila Tetap Sakti: MIN 2 Kota Padang Gelar Upacara Penuh Makna
Padang, Humas – Dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila, MIN 2 Kota Padang menyelenggarakan upacara bendera pada Rabu, 1 Oktober 2025. Kegiatan ini berlangsung khidmat
Perkuat Kurikulum Cinta, KKG Bahasa Inggris MI Digelar di MIN 2 Kota Padang
Padang, 27 September 2025 — Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 2 Kota Padang menjadi tuan rumah kegiatan Kelompok Kerja Guru (KKG) Bahasa Inggris Tingkat MI se-Kota Padang. Kegiatan
Sukses Gelar ANBK Mandiri ke-2, MIN 2 Kota Padang Diapresiasi Kakankemenag
Padang, 22 September 2025 – Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 2 Kota Padang sukses melaksanakan hari pertama Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) Tahun 2025. Kegiatan berlangs
Khairi Hataya Fitri Terima Medali OMI, Siap Berlaga di Tingkat Provinsi
Padang, 22 September 2025 — Kementerian Agama (Kemenag) Kota Padang melaksanakan apel pagi yang dirangkaikan dengan prosesi penyerahan medali dan piagam penghargaan kepada
Menuju Indonesia Bersih 2029, MIN 2 Kota Padang Turut Gerakkan World Cleanup Day 2025
Padang, 20 September 2025 – Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) 2 Kota Padang turut ambil bagian dalam Program Gotong Royong dan Pengelolaan Sampah Massal dalam rangka World Cleanup
MIN 2 Kota Padang Hidupkan Maulid Nabi dengan Panggung Cinta Rasul dan Bekal Sehat
Padang, 6 September 2025 – Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, MIN 2 Kota Padang menggelar kegiatan Panggung Cinta Rasul pada hari Sabtu, 6 September 2025. Kegiata
